Surabaya, Ceklisdua.net – Cuaca ekstrem melanda Kota Surabaya pada Senin malam (19/1/2026). Hujan deras turun merata di sejumlah wilayah kota sejak petang hingga malam hari. Guyuran hujan disertai angin kencang serta aktivitas petir yang cukup intens.
Pantauan di lapangan menunjukkan, hujan mulai meningkat intensitasnya pada Sore hari hingga malam. Kilatan petir terlihat berulang kali, disusul suara guntur yang menggema di beberapa kawasan. Angin kencang juga sempat bertiup, menyebabkan kondisi jalan menjadi licin dan jarak pandang pengendara berkurang.
Akibat hujan deras tersebut, aktivitas warga terganggu. Arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan utama terpantau melambat. Beberapa pengendara memilih menepi untuk menunggu hujan reda, sementara sebagian lainnya tetap melanjutkan perjalanan dengan kecepatan terbatas.
Di sejumlah titik, genangan air mulai terlihat hingga Senin malam, belum ada laporan resmi terkait banjir besar, pohon tumbang, maupun kerusakan bangunan akibat cuaca ekstrem tersebut.
Warga mengaku hujan kali ini disertai petir yang cukup intens dibanding hari-hari sebelumnya. “Petirnya sering sekali, anginnya juga kencang,” ujar Para Pengendara yang menepi di pinggir jalan
Sementara itu, kondisi cuaca seperti ini masih berpotensi terjadi mengingat kota Surabaya dan wilayah Jawa Timur saat ini berada dalam periode musim hujan dan banjir. Masyarakat diimbau tetap waspada, terutama saat beraktivitas di luar rumah pada malam hari.
Pengguna jalan diminta berhati-hati terhadap jalan licin dan genangan air. Warga yang tinggal di kawasan rawan genangan juga diminta meningkatkan kewaspadaan apabila hujan kembali turun dengan intensitas tinggi.
Penulis: EKO, S.H.










