Magetan, Ceklisdua.net – Aksi pencurian menyasar dua toko sekaligus di Jalan Raya Bendo–Kawedanan, Desa Belotan, Kecamatan Bendo, Magetan. Toko emas dan toko kosmetik tersebut dibobol pencuri pada dini hari. Pelaku membawa kabur uang tunai sekitar Rp30 juta serta perhiasan emas yang ditaksir bernilai hingga Rp1 miliar.
Peristiwa itu baru diketahui sekitar pukul 08.00 WIB saat karyawan membuka toko. Kondisi di dalam ruangan sudah berantakan. Etalase dan lemari penyimpanan perhiasan diacak-acak, mengindikasikan pelaku leluasa beraksi.
Salah satu karyawan toko emas, Anggi, mengatakan sejumlah perhiasan raib, di antaranya emas batangan dan berbagai jenis perhiasan. “Semua sudah berantakan saat dibuka. Banyak perhiasan yang hilang,” ujarnya.
Aksi pencurian diduga terjadi menjelang subuh. Pelaku diduga masuk dengan cara merusak akses pintu toko. Ironisnya, upaya penelusuran melalui rekaman kamera pengawas terkendala karena perangkat penyimpanan CCTV turut dibawa kabur.
Kasus tersebut telah dilaporkan ke Polsek Bendo dan diteruskan ke Satreskrim Polres Magetan. Petugas kepolisian langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta meminta keterangan sejumlah saksi.
Hingga kemarin, polisi masih mendalami kasus tersebut untuk mengungkap identitas pelaku dan modus yang digunakan. Kerugian akibat pencurian ini ditaksir mencapai lebih dari Rp1 miliar.
Penulis: EKO










