Berita

YPI Arrifa Gelar Perayaan HUT RI ke-80

87
×

YPI Arrifa Gelar Perayaan HUT RI ke-80

Sebarkan artikel ini

Tangerang, Ceklisdua.net – 23 Agustus 2025 – Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Arrifa yang membawahi PAUD, Madrasah Ibtidaiyah (MI), dan SMP Islam (SMPI) Arrifa menggelar perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 dengan penuh semarak di Kampung Kubang Asem, Desa Kubang, Kecamatan Sukamulya. Acara ini diikuti oleh seluruh guru, siswa, wali murid, serta masyarakat sekitar yang turut hadir memeriahkan momentum bersejarah tersebut.

Rangkaian kegiatan dibuka dengan gerak jalan bersama yang diikuti para siswa dan guru dari setiap jenjang pendidikan. Tidak hanya menampilkan kekompakan barisan, acara ini juga menghadirkan penilaian kostum terbaik dan paling menarik, sehingga setiap peserta tampil penuh kreativitas dan keceriaan. Sorak-sorai penonton menambah semarak suasana sepanjang rute gerak jalan.

Usai gerak jalan, kemeriahan berlanjut dengan berbagai perlombaan khas 17-an. Anak-anak dari PAUD, MI, hingga SMP Islam Arrifa mengikuti lomba balap karung, masukkan paku ke dalam botol, makan kerupuk, kelereng, tarik tambang, estafet sedotan, joget kursi, hingga benang ke jarum. Suasana penuh gelak tawa dan sorak semangat ini tidak hanya menghadirkan hiburan, tetapi juga mengajarkan nilai sportivitas, kerja sama, dan kebersamaan.

Dalam sambutannya, Ketua Yayasan YPI Arrifa, Ubaedilah, menekankan pentingnya menanamkan semangat juang dan persatuan kepada generasi muda sejak dini.

“Kita adalah pewaris kemerdekaan. Mari menjadi generasi yang tangguh dan memiliki semangat juang. Sebab kemerdekaan diraih melalui perjuangan yang sangat luar biasa. Maka dari itu, kemerdekaan harus kita jaga dengan persatuan, serta kita isi dengan pembangunan,” ungkap Ubaedilah.

Ia juga menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh wali murid dan dewan guru yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada para wali murid atas partisipasi dan dukungannya, juga kepada dewan guru yang dengan penuh semangat mendampingi siswa-siswi dalam setiap kegiatan. Semoga kerja sama dan kekompakan ini terus terjalin demi kemajuan anak-anak kita,” tambahnya.

Melalui kegiatan ini, YPI Arrifa berharap siswa tidak hanya merasakan keseruan lomba, tetapi juga dapat belajar tentang nilai perjuangan, kebersamaan, serta cinta tanah air.

Dirgahayu Indonesiaku ke-80! Merdeka!

 

(Deden M)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *